Ribuan Pelari Meriahkan Pilkada RUN 2024 di Pangkep, Sosialisasi Kreatif KPU

Ribuan Pelari Meriahkan Pilkada RUN 2024 di Pangkep, Sosialisasi Kreatif KPU
Poto: Ribuan Pelari Meriahkan Pilkada RUN 2024 di Pangkep

JURNALNEWS.CO.ID – Sekitar 1.000 pelari memadati Pilkada RUN 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Pangkep di Alun-alun Lapangan Citramas pada Minggu, 18 Oktober 2024. Acara ini digelar sebagai bagian dari upaya sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pilkada yang akan datang.

Komisioner KPU Pangkep, Hasanuddin G. Kuna, yang bertanggung jawab atas Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat (Parmas Sosdiklih), menjelaskan bahwa tingginya minat masyarakat terhadap olahraga lari menjadi alasan utama KPU memilih metode ini untuk mendorong partisipasi pemilih.

Bacaan Lainnya

“Kami melihat antusiasme masyarakat terhadap olahraga lari sangat tinggi. Oleh karena itu, KPU memanfaatkan momentum ini untuk meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pilkada mendatang,” ujar Hasanuddin.

Lebih lanjut, Hasanuddin menjelaskan bahwa Pilkada RUN merupakan bagian dari agenda KPU Provinsi Sulsel dengan tema “Berlari Menuju TPS”. Kegiatan ini dilaksanakan serentak di 24 kabupaten/kota di Sulsel, termasuk Pangkep, dengan target melibatkan 20.000 pelari secara keseluruhan.

Ketua KPU Pangkep, Ichlas, juga menyatakan apresiasinya atas antusiasme peserta yang hadir dalam acara tersebut. “Ini sungguh luar biasa. Dari jumlah peserta yang terdaftar, ternyata banyak pelari tambahan yang ikut serta. Setidaknya ada sekitar seribu pelari yang meramaikan acara ini,” kata Ichlas.

Selain bertujuan meningkatkan partisipasi pemilih, Pilkada RUN juga menjadi sarana untuk mensosialisasikan bahaya politik uang serta melawan penyebaran hoaks, yang kerap menjadi masalah serius dalam setiap pelaksanaan Pemilu dan Pilkada.

Kegiatan ini juga berhasil meraih rekor MURI untuk lomba lari 5K serentak di tingkat provinsi dengan jumlah lokasi terbanyak. Rute lari dimulai dan berakhir di Jalan Cempaka, melewati beberapa sudut kota, termasuk landmark Pangkep, Tugu Bambu Runcing.

Selain berlari, peserta juga disuguhi berbagai hadiah undian menarik, mulai dari mesin cuci hingga sepeda listrik, yang menambah semarak acara tersebut. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *